Polres Katingan - Personil Polsek Marikit, jajaran Polres Katingan, Polda Kalteng dalam rangka mewujudkan keinginan masyarakat yang sangat mendambakan kehadiran Polri dalam kehidupan bermasyarakat.
Maka dari itu senin (17/04/2023) malam, Personil Polsek melaksanakan kegiatan Pam & Monitoring Pelaksanaan Taraweh bulan suci Ramadhan 1444 H / 2023 M yang bertempat di Langgar Al-Ikhwan & Langgar Al-Muhajirin Desa Tbg. Hiran, Kec. Marikit, Kab. Katingan.
Kapolres Katingan AKBP I Gede Putu W., S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Marikit IPDA Yubambang Kusnady, S.H., menyampaikan maksud dan tujuan kegiatan ini untuk menjamin keamanan & ketertiban dalam pelaksanaan Tarawih di Masjid dan Langgar serta terciptanya situasi yang kondusif selama bulan suci Ramadhan 1444 H / 2023 M di wilayah Kec. Marikit, Kab. Katingan.
Kapolsek juga menambahkan “Polri selaku pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat akan selalu berada dimana saja baik di keramaian, tempat pertemuan dan tempat-tempat Ibadah, keberadaan anggota Polri ditengah masyarakat sebagai wujud nyata pelayanan rangkaian bulan Ramadhan, ” terangnya.